Kamis, 30 Mei 2024 Lurah Sukaraja Bapak Andriansya S. Sos menyalurkan Cadangan Pangan Pemerintah ( CPP) Tahap II bulan mei 2024.Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah ( CPP) bertujuan untuk menanggulangi kerawanan pangan, gejolak harga,kemiskinan, stunting,pasca bencana alam,pasca bencana sosial.Adapun bantuan yang diberikan berupa beras 10 kg kepada 364 kelompok penerima manfaat (KPM)
Kelurahan Sukaraja memiliki Luas Wilayah +/- 2.274,00 Ha terdiri dari 3 Rukun Warga dan 14 Rukun Tetangga, dengan Jumlah Jiwa 58671 Orang. Kelurahan Sukaraja adalah salah satu Kelurahan yang terletak di wilayah Kecamatan Prabumulih Selatan Kota Prabumulih Provinsi Sumatera Selatan, dengan wilayah sebelah Utara berbatasan dengan Kelurahan Majasari, sebelah Selatan berbatasan dengan Kelurahan Tanjung Raman, sebelah Timur berbatasan dengan kelurahan Patih Galung dan sebelah Barat berbatasan dengan Kelurahan Karang Raja
0 Komentar